Postingan

Pertama kalinya membuat Call For Paper Metode Penelitian Komunikasi Kualitatif

Gambar
     Memasuki penghujung semester para mahasiswa pun disibukan dengan tugas quiz 2 yang diberikan oleh dosen kami di Stisipol Candradimuka Palembang yaitu Ibu Sumarni Bayu Anita. Beliau meminta kami mengerjakan tugas yang mana salah satu dari point yang diberikan oleh beliau yaitu mengerjakan Call For Paper dengan judul yang telah dipilih oleh beliau.      Saya pribadi merasa cukup tertantang untuk tugas kali ini yang mana saya pikir kami akan membuat sebuat contoh skripsi singkat. Sebelum mengerjakannya kami pun diberikan kesempatan menyerahkan 3 judul yang akan kami teliti. Judul tersebut harus disesuaikan dengan mata kuliah yang telah kami ambil sebelumnya dan dimana nilai dalam mata kuliah   yang dibutuhkan dalam judul tersebut harus minimal B.      Saya pun bergegas untuk memikirkan judul apa yang akan saya gunakan dalam penelitian saya. Dan ya, tanpa berpikir panjang saya pun mengajukan 3 judul. Yang pertama : Studi Kasus : Strateg...

Tiga Tahun Menjadi Mahasiswa STISIPOL Candradimuka Palembang

Gambar
Ketika saya menginjak bangku sekolah menengah atas saya sudah mempersiapkan untuk memilih kampus mana yang akan saya tuju. Menjadi seorang mahasiswi adalah impian saya sejak kecil, akan tetapi setelah lulus sekolah saya telah diterima disalah satu perusahaan diluar kota yang mengharuskan saya bepindah domisili untuk sementara waktu. Saya sengaja untuk tidak melanjutkan pendidikan disana karena saya yakin saya tidak mau menetap terlalu lama disana dan lebih baik memilih kuliah di kota saya sendiri. Setelah kembali nya saya dikota Palembang ini, saya mulai memilih kampus mana yang akan saya daftar. Ya, saya akhirnya memilih STISIPOL Candradimuka karena berdasarkan pengalam teman-teman yang mendahului saya, kampus ini cukup relatif murah dan kompetitif dibidangnya serta fasilitas yang mencukupi. Dengan mengambil jurusan Ilmu Komunikasi tentunya saya memiliki motivasi untuk diri saya sendiri, yaitu saya ingin memperbaiki jiwa komunikasi yang ada diri saya sehingga lebih edukatif dan le...

Pengalaman Saya Membaca Skripsi di Perpustakaan STISIPOL Candradimuka

Gambar
       Tidak terasa kurang lebih hampir satu tahun saya selaku salah satu mahasiswi   STISIPOL Candradimuka Palembang merasakan kegiatan belajar mengajar tanpa tatap muka dikarenakan efek Pandemi yang berlangsung ini. Bosan dan kurang nya materi yang saya dapati itu cukup terasa untuk saya pribadi dan teman-teman mahasiwa yang lain. Hari ini, saya berkunjung ke Perpustakaan yang ada di kampus saya. Berkunjung ke perpustakaan adalah hal yang sangat jarang saya lakukan, ini mungkin yang ketiga kalinya saya berkunjung ke perpustakaan selama saya menempuh pendidikan di STISIPOL Candradimuka sehingga membuat saya sedikit kebingungan dengan apa yang harus saya lakukan terlebih dahulu. Sesuai dengan judul saya pada hari ini, saya akan bercerita sedikit pengalaman saya berkunjung ke perpustakaan.       Sesuai dengan semester yang sedang saya tempuh yaitu semester 6, saya berinisiatif untuk mempelajari Skripsi buatan mahasiswa STISIPOL Candradimuk...

“4 Skripsi Mahasiswa Ilmu Komunikasi STISIPOL Candradimuka dengan Metode Penelitian Kualitatif Periode Tahun 2015-2020 Keren Menurut Dwi Retno Kustiah”

Gambar
     Di era pandemi seperti ini, kegiatan belajar-mengajar dilakukan secara offline atau tanpa tatap muka sehingga membuat kami para mahasiswa sedikit khawatir dengan ilmu yang kami dapati kurang maksimal terutama pada mata kuliah Metode Penelitian Kualitatif. Saya selaku mahasiswi STISIPOL Candradimuka Palembang mengambil langkah inisiatif untuk mendapatkan ilmu tambahan seperti mempelajari skripsi yang telah di rampung oleh alumni sebelumnya. Nah, saat ini saya akan sedikit berbagi kepada teman-teman sekalian apa saja skripsi dengan Mata Kuliah Metode Penelitian Kulitatif yang sudah saya baca dan menurut saya keren tapi sebelumnya saya akan membahas sedikit apa itu Skripsi. Skripsi merupakan karya ilmiah yang wajib ditulis oleh mahasiswa sebagai salah satu syarat lulus perguruan tinggi. Skripsi ditulis mahasiswa berdasarkan konsentrasi keilmuan yang mereka pelajari sebagai tugas akhir menuntaskan program sarjana strata 1 (S1). Berikut adalah 4 analisis skripsi ya...

10 Brand UMKM Keren Menurut Dwi Retno Kustiah

Gambar
         Tahun 2020 adalah tahun yang sangat sulit untuk dilewati. Bagaimana tidak, karna di tahun ini muncul wabah virus yang di sebut dengan Corona atau Covid-19 yang menyebabkan pandemi di seluruh dunia termasuk juga Indonesia.             Di masa pandemi seperti ini banyak sekali orang-orang yang kehilangan pekerjaan karena di PHK, di rumahkan, atau usaha tempat ia bekerja tutup. Untuk mencukupi kebutuhan mereka sehari-hari mereka mencoba untuk ber dagang dengan modal yang rendah yang biasa disebut dengan UMKM atau singkatan dari Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah.             Berikut adalah 10 Brand UMKM keren yang ada di kota Palembang dan wajib untuk dicoba. 1        Pempek Hasan Husen Berlokasi di jalan Depaten Baru no.257 kel. 28 Ilir Palembang, Pempek Hasan Husen ini cukup digemari baik oleh warga Palembang ataupun dar...